Polisi Tangkap Pengedar dan Penyedia Tempat Nyabu Pinggir Sungai Rawas
Jumat, 06 Agustus 2021 - 07:34:00 WIB
Kemudian dilakukan penggeledahan di rumah tersangka, polisi berhasil menyita barang bukti lima paket plastik klip bening yang diduga berisikan narkotika jenis sabu dengan berat bruto 7,21gram, dan satu butir tablet ekstasi warna biru.
Selanjutnya uang kertas Rp1.300.000, enam alat hisap sabu atau bong, 72 pirek kaca, 12 bal plastik klip, tiga timbangan digital dan satu ponsel merek samsung. “Dari hasil penyelidikan kita, ternyata benar pelaku mengedarkan sekaligus menyediakan alat dan tempat untuk menggunakan sabu,” katanya.
Editor: Berli Zulkanedi