Kerusakan Jalan Provinsi di Sumsel Masih Diperbaiki, Kapan Selesainya?
Sabtu, 09 April 2022 - 09:17:00 WIB
Perbaikan jalan yang prioritas atau harus segera diselesaikan seperti jalan lintas Kayu Agung - Palembang, Palembang - Betung, Palembang - Banyuasin, jalan penghubung ke Kabupaten Ogan Ilir dan beberapa ruas jalan lainnya.
Selain itu, pihaknya juga mendorong Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) V untuk menyelesaikan perbaikan jalan nasional di wilayah Sumsel pada H-15 Idul Fitri.
Melalui upaya tersebut diharapkan perjalanan mudik masyarakat terutama pada puncak arus mudik pada H-2 atau 30 April 2022 dan arus balik H+2 pada 3 Mei bisa aman, nyaman, tertib dan lancar.
Editor: Berli Zulkanedi