Diperindag awasi minyak goreng curah untuk mencegah kelangkaan. (Foto: Ilustrasi/Ist)

PALEMBANG, iNews.id - Tim dari Pemkot Palembang mengawasi stok dan distribusi minyak goreng curah yang masih diatur dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) Rp14.000 per linter. Pengawasan dilakukan agar tidak terjadi kemungkinan penyimpangan di saat minyak goreng lain dilepas berdasarkan harga pasar. 

"Sekarang ini stok minyak goreng di pasar tradisional dan swalayan melimpah setelah harga jualnya dilepas dengan mekanisme pasar, untuk mencegah terjadi kembali kelangkaan dan penjualan dengan harga di luar batas kewajaran perlu dilakukan pengawas ketat," kata Wawako Wakil Wali Kota Palembang, Fitrianti Agustinda, Rabu (23/3/2022).

Selain itu, warga juga Sumsel diminta partisipasinya melakukan pengawasan kemungkinan terjadi penyimpangan distribusi minyak goreng curah yang kini harganya masih diatur dengan HET Rp14.000 per liter/kg. "Warga diminta pula untuk melakukan pembelian minyak goreng dengan jumlah wajar sehingga bisa menjaga keseimbangan pasokan dan permintaan," katanya.


Editor : Berli Zulkanedi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Artikel Terkait

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network