Viral di Twitter, Foto Anggota TNI Menembak Anjing Liar hingga Mati di Sumsel
Jumat, 31 Desember 2021 - 07:00:00 WIB
Meski begitu, Kapendam juga menyebut dari informasi yang diterimanya, wilayah Yonkav 5/DPC Karang Endah memang banyak anjing liar berkeliaran di kawasan asrama, karena posisinya berdekatan dengan hutan.
Hal itu menyebabkan anak-anak yang tinggal di dalam asrama menjadi takut. Bahkan anjing liar itu beberapa kali diketahui memangsa hewan ternak, seperti bebek, ayam, dan kelinci.
"Banyak juga barang-barang yang hilang seperti sepatu, sandal, yang sedang dijemur atau berada di depan rumah, sehingga keberadaan anjing tersebut di satuan saat ini sudah meresahkan," katanya.
Editor: Berli Zulkanedi