get app
inews
Aa Text
Read Next : Polda Sumsel Keluarkan Maklumat Larangan Membakar Lahan

Marah karena Uang Damai, Dua Saudara di OKI Bacok Tetangga hingga Tewas

Sabtu, 29 Mei 2021 - 07:20:00 WIB
Marah karena Uang Damai, Dua Saudara di OKI Bacok Tetangga hingga Tewas
Warga berkumpul di sekitar lokasi pembacokan di OKI. (Foto: Ist)

Kemudian karena emosi dan kesal merasa dibohongi pelaku Amiludin sekitar pukul 21.20 WIB bersama kakaknya Aluanet alias Anet kembali menemui korban di rumahnya. Kebetulan korban sedang mencuci motor di depan rumahnya, tanpa basa basi dua saudara ini langsung menyerang korban dengan senjata tajam jenis pisau. 

Korban sempat melawan menggunakan kayu, namun karena kedua pelaku sudah gelap mata dan secara membabi buta menyerang korban akhirnya korban tumbang bersimbah darah dengan luka tusuk dipunggung 3 liang, luka tusuk di leher kanan 1 liang, luka tusuk lengan kanan 1 liang dan luka sayat 1 liang di pergelangan tangan kanan. 

Pihak Polsek yang mendapatkan laporan langsung meluncur ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengantisipasi aksi saling balas dan mengimbau masyarakat menyerahkan kasus ini ke polisi. “Sampai hari ini kondisi masih kondusif, dan kami tetap menghimbau agar kedua pelaku segera menyerahkan diri,” kata Kapolsek, Sabtu (29/5/2021). 

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut