get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Gelar Perkara Jari Bayi Terpotong di RS Muhammadiyah Palembang

Aksi Curanmor di Palembang Terekam CCTV, 2 Pelaku Bawa Gunting Besi

Selasa, 07 Februari 2023 - 15:47:00 WIB
 Aksi Curanmor di Palembang Terekam CCTV, 2 Pelaku Bawa Gunting Besi
Pelaku terekam CCTV mengangkat motor korban di Jalan TPA Sukawinatan Palembang. (Foto: Tanglapan layar/Firdaus)

PALEMBANG, iNews.id - Aksi pencurian motor (curanmor) di Palembang semakin berani. Dua pelaku terekam CCTV mencuri motor di depan rumah warga di Jalan TPA Sukawinatan menggunakan kunci leter T dan gunting besi

Terlihat pada rekaman CCTV, awalnya satu pelaku masuk dengan cara memanjat pagar samping rumah korban. Setelah itu pelaku mengangkat motor yang terkunci stang ke arah dekat gerbang, lalu mematahkan kunci stang secara paksa.

Kemudian pelaku lainnya masuk sambil membawa gunting besi yang biasa digunakan pekerja bangunan untuk memotong besi beton. Pelaku kedua lalu memotong gembok pagar rumah korban.

Setelah pintu pagar terbuka, kedua pelaku pergi membawa motor korban yang dihidupkan secara paksa menggunakan kunci leter T. "Kejadian sekitar pukul 04.00 WIB, baru ketahuan sekitar pukul 06.00 WIB terlihat pintu pagar sudah terbuka. Setelah dicek CCTV ternyata motor dicuri," ujar Angga, korban curanmor, Selasa (7/2/2023).

Peristiwa ini sudah dilaporkan ke Polsek Sukarami agar pelaku ditangkap dan motor korban dapat kembali. 

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut