get app
inews
Aa Text
Read Next : Warga Diamankan TNI karena Bawa Pistol di Jayapura Jadi Tersangka

Syukuran HUT Ke-75 Kodam II Sriwijaya, Pangdam: Prajurit TNI Harus Bahagia

Rabu, 06 Januari 2021 - 08:51:00 WIB
Syukuran HUT Ke-75 Kodam II Sriwijaya, Pangdam: Prajurit TNI Harus Bahagia
HUT ke-75 Kodam II Sriwijaya. (Foto: Istimewa)

PALEMBANG, iNews.id- Syukuran HUT ke-75 Koram II Sriwijaya berlangsung secara sederhana di tengah pandemi Covid-19. Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi mengucapkan terima kasih dan selamat berbahagia kepada seluruh prajurit dan PNS.

Syukuran ini di Gedung Sudirman Makodam II Sriwijaya Paembang, Selasa (5/1/2021) ini bersamaan Wisuda Purnawira personel. Syukuran ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Pangdam didampingi Ketua Persit KCK PD II Sriwijaya Shinta Agus Suhardi. Selanjutnya diserahkan kepada Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Toto Jumariono, (Danrem Tertua) dan Wisudawan Tertua, Letkol (Purn) Usman Sinambela.

Panglima Kodam II Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi mengucapkan selamat ulang tahun dan selamat berbahagia kepada Prajurit dan PNS jajaran di manapun bertugas dan berada. “Jadikan peringatan hari ulang tahun ini sebagai momentum untuk melakukan introspeksi guna penyempurnaan maupun peningkatan pelaksanaan tugas kita di masa mendatang,” ujarnya.

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut