get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilkada 2020, Masih Ditemukan TPS Langgar Protokol Kesehatan

Pilkada OKU Timur, Dua Paslon Saling Klaim Keunggulan

Rabu, 09 Desember 2020 - 21:51:00 WIB
Pilkada OKU Timur, Dua Paslon Saling Klaim Keunggulan
Lanosin Hamzah. (Foto: Djarmiko)

OKU TIMUR, iNews.id – Dua pasangan calon bupati dan wakil bupati sama-sama mengklaim unggul pada Pilkada Serentak 2020 di OKU Timur. Kedua pasangan yang bertarung yakni Lanosin Hamzah dan Adi Nugraha Purna Yudha nomor urut 1 dan Ruslan Taimi-Herly Sunawan nomor urut  2 dari jalur perorangan.

Lanosin atau biasa disapa Enos mengatakan, hitung cepat dua Lembaga survey di Pilkada Serentak 2020 di OKU Timur, Sumatra Selatan (Sumsel) menempatkan pasangan Lanosin Hamzah dan Adi Nugraha Purna Yudha SH (Enos – Yudha) unggul 61 persen dari rivalnya Ruslan Taimi-Herly Sunawan.

Kedua Lembaga yang diklaim Enos, sapaan Lanosin yakni Konsep Indonesia dan IPO Institute. Selain itu, Enos juga menyebutkan lembaga pemantau NETVID (Network for Indonesian Democrasi) serta hasil C1 dari saksi yang ada di TPS. Pasangan Enos Yudha meraih 362.183 suara atau 61 persen dari total suara sah.

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut