get app
inews
Aa Text
Read Next : Hoaks Hiasi Pilkada OKU, Penggiat Medsos Lapor Gakkumdu

Pilkada OKU Timur, Ruslan - Herly Lengkapi Kekurangan Berkas ke KPU

Jumat, 06 November 2020 - 09:45:00 WIB
Pilkada OKU Timur, Ruslan - Herly Lengkapi Kekurangan Berkas ke KPU
Penyerahan berkas di KPUD OKU Timur. (Foto: Djartmiko)

OKU TIMUR, iNews.id -  KPU Kabupaten OKU Timur telah terima kelengkapan berkas dari paslon nomor urut 2 Ruslan-Herly. Dokumen yang diterima yakni SK pemberhentian secara hormat dari TNI AD Kolonel Inf Ruslan Taimi dan surat pengunduran diri Herly Sunawan dari DPRD OKU Timur. 

“Surat pengunduran diri ini yang kami tunggu. Berkas akan langsung diverifikasi baik keaslian maupun yang menandatangani,” ujar Komisioner Devisi Teknis, Sunarto mewakili Ketua KPU OKU Timur Heman Jaya, Kamis (5/11/2020).  

Calon Bupati OKU Timur Ruslan Taimi mengatakan, keberadaan surat ini sekaligus menjawab keraguan banyak pihak terhadap dirinya kesulitan mendapaykan izin. 

“Alhamdulillah surat pemberhentian saya sebagai TNI AD sudah selesai, yang selama ini diisukan bahwa saya sulit untuk mendapatkan izin sampai masyarakat tim saya drop gara-gara berita bohong,” ujarnya.

Kepada masyarakat dan tim, Ruslan mengingatkan untuk tetap solid dan semangat karena kekurangan berkas di KPU telah dilengkapi. Ruslan juga mengingatkan untuk tidak melakukan kampanye hitam apalagi terprovokasi. 

“Pesan saya kepada masyarakat dan tim, tetap solid semangat dan terus berusaha merebut hati rakyat. Masyarakt jangan terprovokasi karena di OKU Timur tidak ada kampanye hitam,” tegasnya didampingi Wakil Calon Bupati Herly Sunarwan.

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut