get app
inews
Aa Text
Read Next : BMKG Prakirakan Sebagian Sumsel Hujan Hari Ini

Pemkab Ogan Ilir Libatkan Polisi Tertibkan Hewan Ternak di Jalan Umum

Selasa, 21 Maret 2023 - 18:08:00 WIB
Pemkab Ogan Ilir Libatkan Polisi Tertibkan Hewan Ternak di Jalan Umum
Hewan ternak sapo berkerumun di jalan umum di Ogan Ilir. (Foto: Dede F)

OGAN ILIR, iNews.id - Pemkab Ogan Ilir (OI) akan tertibkan hewan ternak dari jalan umum, karena mengganggu kelancaran lalu lintas dan memicu kecelakaan. Penertiban dengan mengerahkan Satpol PP dan melibatkan polisi.

Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar mengatakan, banyak hewan ternak seprtti sapi berkeliaran di jalanan Kota Indralaya, Ogan Ilir merupakan masalah krusial yang telah berlangsung lama.

"Akibatnya bukan hanya mengganggu lalu lintas, tapi juga tak sedikit dari pengendara yang mengalami kecelakaan. Kami akan menindaklanjuti dan menegakkan Perda yang ada bersama Pol PP dan Kepolisian," ujarnya, Selasa (21/3/2023).

Perda hewan berkaki empat tersebut baru disahkan tahun 2022 yang lalu, sehingga secepatnya dilakukan sosialisasi agar dapat diterapkan. 

"Sosialisasi terus kita digencarkan agar jangan ada permasalahan terhadap peternak," katanya.

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut