Laksan, Sarapan Pempek Berkuah Santan yang Menggoda
PALEMBANG, iNews.id - Palembang dikenal kaya akan kuliner khas berbahan ikan. Salah satunya pempek dengan beragam variannya.
Kuliner satu ini juga varian pempek namun tidak mengunakan cuka atay cuko dalam bahasa setempat. Namanya Laksan, pempek yang dipotong – potong dan dihidangkan dengan kuah santan bercampur daging udang.
Sebetulnya Laksan punya saudara dekat, yakni Celimpungan. Hanya saja kuah Celimpungan bercampur daging ikan. Perbedaan lainnya Celimpungan dibuat secara khusus berbentuk bulat tidak beraturan, sementara Laksan potongan dari pempek lenjer (panjang).
Gurihnya Laksan karena kuah dibuat dari santan yang dicampur dengan banyak rempah-rempah dan tambahan daging udang. Karenanya, hidangan satu ini menghadirkan aroma menggoda, apalagi setelah ditaburi bawang goreng dan sambal bagi penyuka pedas. Gurih sensasi pedas dengan potongan pempek akan memanjakan lidah.
Di Palembang laksan sangat mudah ditemukan dan telah banyak disediakan mulai dari tempat sarapan kecil, toko atau restoran pempek hingga hotel berbintang.
Editor: Berli Zulkanedi