Pesepakbola muslim, Mohammed Salah. (Foto: Reuters/Michael Regan)

LIVERPOOL, iNews.id – Manajer Liverpool Jurgen Klopp merasa bangga timnya diperkuat pemain dari latar belakang beragam. Di musim 2020-2021, salah satu klub papan atas Liga Inggris ini memiliki skuad yang beragam termasuk dua orang pesepakbola muslim, Mohammed Salah dan Sadio Mane.

Selain keduanya, ada pesepakbola muslim dari berbagai negara seperti Naby Keita dan Xherdan Shaqiri. Lalu ada kelompok pemain asal Britania Raya seperti Jordan Henderson, James Milner, Trent Alexander-Arnold, dan Andy Robertson.

Ada pula geng Brasil yakni Alisson Becker, Fabinho, dan Roberto Firmino. Para pemain itu membuat skuad Liverpool kian berwarna. Beragamnya latar belakang itu membuat Jurgen Klopp sangat bangga.

Ambil contoh Mohamed Salah. Performa apiknya di Liverpool, serta citra yang positif, mampu menghapus stigma buruk terhadap Muslim di Inggris. Bahkan, ia sedikit demi sedikit mulai meredakan Islamophobia. Tidak heran, sang pelatih sangat bangga kepadanya.


Editor : Berli Zulkanedi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network