Longsor menutup jalan di Ulu Ogan, Kabupaten OKU, Jumat (10/3/2023). (Foto: Widori)

OKU, iNews.id - Jalan di Kecamatan Ulu Ogan, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumsel tidak bisa dilalui karena tertutup longsor, Jumat (10/3/2023). Longsor terjadi tepat di Desa Gunung Tiga.

Kasi Humas Polres OKU AKP Syafaruddin mengatakan, selain menutup badan jalan, longsor juga merusak bagian depan dua rumah warga. "Beruntung tidak ada korban jiwa," ujarnya, Jumat (10/3/2023).

Sampai saat ini personel Polsek Ulu Ogan bersama perangkat desa, BPBD dan masyarakat berjaga di lokasi kejadian. "Kami menunggu alat untuk memindahkan materialnlongsor dari jalan," katanya.

Terjadinya bencana alam tanah longsor ini, kata Syafaruddin, disebabkan hujan lebat yang disertai angin kencang dengan durasi yang lama.


Editor : Berli Zulkanedi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network