BNN Provinsi Sumsel sita 115 kg sabu asal beberapa negara di Asia Tenggara. (Foto: Dede F)

PALEMBANG, iNews.id - Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sumsel mengungkap peredaran sabu 115 kilogram (kg). Seorang tersangka ditangkap beserta mobil minibus yang digunakan untuk membawa 115 kg sabu itu. 

Kepala BNN Provinsi Sumsel, Brigjen Pol Djoko Prihadi mengatakan, lokasi pabrik pembuat barang bukti sabu seberat 115 kg yang disita beberapa hari lalu diduga ada di tiga negara di kawasan Asis Tenggara. 

"Sabu seberat 115 kg yang terbungkus dalam kemasan teh diduga kuat berasal dari pabriknya langsung yang berasal dari Thailand, Laos Utara dan Myanmar," ujarnya, Rabu (1/2/2023).

Ia mengungkapkan, tiga negara tersebut merupakan negara pembuat narkotika jenis sabu. Bahkan lokasi pabrik yang dijaga ketat dipersenjatai dan sulit dijangkau. "Selama ini kita mengira barang bukti sabu tersebut berasal dari Malaysia. Namun nyatanya Malaysia hanya menjadi negara pelintasan saja," katanya.

Setelah melewati negeri Jiran Malaysia, Djoko menjelaskan, selanjutnya ratusan kilogram sabu tersebut masuk ke Indonesia melalui Provinsi Aceh.


Editor : Berli Zulkanedi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network