Viral Diduga Istri Oknum TNI Labrak Pelakor Jelang Buka Puasa

Sedangkan Sus, Karyawan Bakso Len mengatakan, kejadian sekitar pukul 16.30 WIB, seorang perempuan berjilbab memesan bakso untuk dibawa pulang. Secara tiba-tiba datang ibu-ibu langsung menarik jilbab dan memukul perempuan itu, sehingga terlihat rambutnya berwarna pirang. “Cewek itu datang sendirian, terus pesen bakso buat dibawa pulang, belum sempat bakso dibungkus tiba-tiba datang ibu itu menyerang,“ katanya.
Selanjutnya perempuan itu lari keluar dari warung bakso menghindari serangan. Namun dikejar sehingga terjadilah peristiwa dalam video viral di medsos.
“Saat si cewek dijambak, si pria keluar dari mobil berusaha melerai sehingga si cewek berhasil masuk kembali ke dalam warung, terus keluar lagi, setelah itu kami tidak tahu lagi,” kata Sus.
Informasinya, perempuan muda itu datang bersama seorang pria dengan mengedarai mobil, namun pria itu tetap di dalam mobil, sedangkan si cewek turun memesan bakso untuk dibawa pulang. Sedangkan ibu yang melabrak datang dengan mobil bersama anaknya.
Editor: Berli Zulkanedi