Rasis, Pria Tua Amerika Tempelkan Daging Babi ke Rumah Tetangga Muslim
CHICAGO, iNews.id - Tindakan rasisme di Amerika Serikat (AS) masih sering terjadi. Terbaru seorang pria tua berumur 68 tahun sengaja menempelkan daging babi ke rumah tetangga keluarga muslim.
Bukan hanya sekali, pelaku bernama Ricky Unwich (68) warga Las Vedas, Negara Bagian Nevada melakukan kejahatan rasisme itu selama berbulan - bulan
Dalam sebuah video dan foto yang beredar, pelaku sengaja mengoleskan daging babi ke kenop pintu dan pagar rumah keluarga korban. Tak hanya itu, pelaku juga meletakkan daging babi ke bagian belakang mobil korban.
Unwich juga terdengar melontarkan makian kotor yang ditujukan kepada keluarga korban. Saat ditangkap polisi, Unwich mengaku melakukannya karena korban merupakan keluarga muslim.
Dia percaya, muslim yang melakukan serangan teror pada 11 Oktober 2001.
Dilansir dari Anadolu, polisi mengatakan, perseteruan pelaku dengan keluarga korban dimulai pada Januari tahun ini. Saat itu, keluarga muslim itu terdengar ribut.
Selain menuduh keluarag muslim itu sebagai teroris, Unwich juga mengatakan, jika korban menganiaya remaja yang tinggal bersama pelaku. Keluarga korban juga dituduh merusak lampu gantung yang berada di rumah pelaku.
Akibatnya, keluarga muslim tersebut melapor ke polisi. Padahal, keluarga muslim sudah berupaya menempuh cara damai dan bahkan memasakkan makanan untuk Unwich.
Keluarga korban terpaksa melaporkan Unwich karena khawatir pelaku akan melakukan aksi kekerasan. Unwich pun ditangkap atas tiga tuduhan, kebencian, pelecehan dan penguntitan.
Editor: Berli Zulkanedi