get app
inews
Aa Text
Read Next : Terungkap, Bangunan Sekolah Elite yang Ambruk di Palembang Diduga Tidak Punya IMB

Polisi Periksa 3 Saksi terkait Bangunan Sekolah Ambruk di Palembang

Sabtu, 02 Juli 2022 - 14:15:00 WIB
Polisi Periksa 3 Saksi terkait Bangunan Sekolah Ambruk di Palembang
Bangunan sekolah setinggia tiga lantai di Sematang Borang, Sako Palembang ambruk. (Foto: Antara)

PALEMBANG, iNews.id - Polrestabes Palembang, Sumsel melakukan penyelidikan kasus ambruknya bangunan tiga lantai milik sekolah Islam terpadu di Sematang Borang, Sako Palembang. Tiga orang saksi diperiksa dalam peristiwa yang menewaskan seorang pekerja ini. 

"Ada tiga orang diperiksa sebagai saksi. Mereka yang melihat peristiwa robohnya bangunan pada hari Jumat (1/7/2022) petang," kata Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib di lokasi kejadian, Sabtu (2/7/2022).

Ia memastikan penyidik terus mendalami peristiwa robohnya bangunan tersebut yang menyebabkan seorang tewas dan seorang luka-luka.

"Kami masih dalami semuanya. Kami akan periksa, termasuk pihak sekolah dan kontraktor pembangunan. Jadi, belum bisa diketahui penyebab pastinya apa. Apakah ada tindak pidana di dalamnya atau tidak," katanya.

Sebelumnya, Kepala Polsek Sako Kompol Evial Kalza menyebutkan korban Agus Nuzlan (42) warga Desa Tanjung Atap Timur, Kecamatan Tanjung Batu, Ogan Ilir.

Korban adalah pekerja bangunan yang tewas tertimpa material gedung yang roboh pada hari Jumat (1/7/2022) sekitar pukul 17.45 WIB dengan luka di bagian kepala. "Jenazah sudah dibawa personel gabungan ke Rumah Sakit Bhayangkara M. Hasan Palembang untuk divisum," kata dia.

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut