get app
inews
Aa Text
Read Next : Relawan Solid Dilantik untuk Menangkan Pasangan PAHAM di Pilkada Manado

Pilkada OKU Memanas, Mantan Bupati dan Wagub Dilaporkan ke Sentra Gakkumdu

Jumat, 13 November 2020 - 18:05:00 WIB
Pilkada OKU Memanas, Mantan Bupati dan Wagub Dilaporkan ke Sentra Gakkumdu
Ilustrasi Pilkada 2020. (foto: Istimewa)

BATURAJA, iNews.id – Pilkada Kabupaten OKU tetap memanas walaupun hanya diikuti satu pasangan calon. Mantan Bupati OKU dan juga eks Wakil Gubernur Sumsel Eddy Yusuf dilaporkan atas dugaan pelanggaran karena mengampanyekan kolom kosong ke pasar – pasar tradisional.

Eddy Yusuf dilaporkan pemuda dari Forum Pemuda Peduli Demokrasi (FPPD) OKU ke Sentra Penegakkan Hukum Terpadu (Gakkumdu) OKU, Jumat siang (13/11/2020).

"Kedatangan kami hari ini untuk melaporkan Pak Eddy Yusuf karena kami nilai merusak tatanan demokrasi dengan mengkampanyekan kolom kosong,"kata Ahmad Mubasyir, Ketua FPPD.

Menurut Ahmad Mubasyir, pelaporan dilakukan merujuk Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) nomor 8 tahun 2017 tentang  Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat dalam Pilkada. Berdarkan aturan itu, pihaknya menemukan dugaan pelanggaran dilakukan Eddy Yusup karena mengampanyekan kolom kosong.

"Jelas di sana tidak boleh mengampanyekan kolom kosong. Hanya boleh menyosialisasikan. Perbuatannya juga kontradiktif dengan pengertian kampanye menurut Undang – Undang Nomor 1 tahun 2015, bahwa yang diperbolehkan untuk berkampanye adalah sesuatu yang harus memenuhi syarat yaitu adanya paslon visi, misi dan program kerja," ujar Mubasyir.

Mereka menilai, pergerakan Eddy Yusuf yang menyambangi masyarakat di pasar tradisional dan daerah-daerah dengan adanya alat peraga seperti kaos yang bertuliskan relawan kotak kosong serta kode-kode jari seperti mengajak warga untuk memilih, sudah menyalahi PKPU.

Sementara itu, pihak perwakilan Gakkumdu OKU mengaku akan melaporkan ini ke pimpinan.

"Saat ini laporan kami terima dulu nanti kita sampaikan ke pimpinan," kata salah seorang staf penerima laporan.

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut