Covid-19 di India Memburuk, Tentara Dikerahkan Bantu Rumah Sakit
Selasa, 27 April 2021 - 10:32:00 WIB

NEW DELHI, iNews.id – Tsunami Covid-19 di India semakin memburuk. Pemerintah memerintahkan angkatan bersenjatanya membantu rumah sakit di negara itu yang sudah sangat kewalahan.
Pada saat yang sama, berbagai negara termasuk Inggris, Jerman, dan Amerika Serikat (AS) menjanjikan bantuan medis untuk mencoba mengatasi keadaan darurat yang melanda rumah sakit di India.
“Situasi di negara terpadat kedua di dunia ini sangat memilukan," ungkap kepala Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus.
Dia menambahkan bahwa WHO mengirimkan staf dan pasokan tambahan termasuk perangkat konsentrator oksigen.
Editor: Berli Zulkanedi