get app
inews
Aa Text
Read Next : Gowa Heboh, Oknum Staf Desa Digerebek Istri saat Diduga Berselingkuh di Dalam Rumah

Akal Bulus Dukun Empat Lawang Bunuh Selingkuhan, Pura-Pura Bantu Keluarga Cari Mayat Korban

Rabu, 30 Agustus 2023 - 11:55:00 WIB
Akal Bulus Dukun Empat Lawang Bunuh Selingkuhan, Pura-Pura Bantu Keluarga Cari Mayat Korban
Akal Bulus Dukun Empat Lawang Bunuh Selingkuhan, Pura-Pura Bantu Keluarga Cari Mayat Korban (Foto: Istimewa)

EMPAT LAWANG, iNews.id - Akal bulus dukun di Empat Lawang, Sumatera Selatan (Sumsel) yang membunuh selingkuhannya terbongkar. Pelaku bahkan sempat berpura-pura membantu keluarga mencari jasad korban.

Korban awalnya dinyatakan hilang sejak 1 Agustus lalu. Pelaku yang dikenal sebagai orang pintar itu mengaku bisa mengetahui keberadaan korban. Jasad korban pun ditemukan mengenaskan tanpa busana.

Polisi yang mengendus adanya keanehan dengan penemuan mayat korban pun menyelidiki kasus tersebut. Hingga akhirnya mengerucut ke pelaku ES (30).

Namun usut punya usut, sang dukun ini ruapanya berselingkuh dengan korban Yuli Marlina (35) janda empat anak. Mirisnya, korban merupakan bibi dari istri pelaku.

Aksi pembunuhan ini berawal saat korban meminta uang sebesar Rp2 juta. Jika tidak diberikan, korban mengancam akan menyebarkan foto perselingkuhan mereka ke media sosial.

"Jadi korban itu katanya tersangka mengajak ketemuan di kebun karet kemudian di TKP itu korban menagih janji tersangka soal uang Rp2 juta," kata Kanit Reskrim Polsek Tebingtinggi,  Ipda Adin Riyanto, Selasa (29/8/2023).

Editor: Nani Suherni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut