PALEMBANG, iNews.id - Kereta Api Ringan atau LRT Sumsel di Kota Palembang akan beroperasi hingga pukul 01.09 WIB. Penambahan perjalanan hingga dini hari ini untuk melayani masyarakat Palembang dalam merayakan malam pergantian tahun.
Kabag Humas PT KAI Divisi Regional III Palembang Aida Suryanti mengatakan, penyesuaian ini untuk merespons tingginya aktivitas berpergian ke pusat keramaian oleh masyarakat selama malam pergantian tahun baru.
Salah satu pusat keramaian yang biasanya didatangi masyarakat saat malam pergantian tahun baru adalah kawasan Jembatan Ampera, Masjid Agung, Kawasan Monpera, dan Air Mancur.
“LRT Sumsel menambah pelayanan 10 perjalanan dari 94 perjalanan di hari biasa menjadi 104 perjalanan hingga pukul 01.09 WIB pada 1 Januari 2023,” ujarnya, Sabtu (31/12/2022).
Aida mengatakan, selain menambah perjalanan LRT, KAI juga menyiapkan petugas untuk mendukung kelancaran operasional malam tahun baru ini.
Editor : Berli Zulkanedi