"Ada sebanyak 90 perusahaan yang terdiri dari berbagai sektor usaha ikut berpartisipasi pada ajang ini, yang selanjutnya diseleksi menjadi 66 perusahaan yang lolos dan melaksanakan presentasi. Selanjutnya pada tahap terakhir proses seleksi, sebanyak 39 Direktur Utama BUMN dan Anak Perusahaan BUMN melaksanakan wawancara bersama Dewan Juri," katanya.
Pada Tahun 2021 sejak dirinya memimpin, lanjut Tri, serangkaian kinerja positif terus dilakukan Pusri, diantaranya inovasi produk berupa launching Produk NPK Kopi dan NPK Singkong, implementasi digitalisasi di seluruh elemen bisnis perusahaan, serta transformasi dalam proses bisnis dan produksi.
"Seluruh usaha kami untuk mencapai Pusri Maju 2025 akan terus dilaksanakan. Sehingga dapat terus mendukung pemerintah dalam program ketahanan pangan nasional. Semangat ini akan terus kami gaungkan ke semua level manajemen, melalui Gerakan Lampaui Target (GLT) dengan semangat One Team, One Target and One Trillion," katanya.
Editor : Berli Zulkanedi
Artikel Terkait