Pemeliharaan Jalan Tol Terbanggu Besar-Pemetang Panggang-Kayuagung dipercepat. (Foto: iNews/Heri Fulistiawan)

PALEMBANG, iNews.id - PT Hutama Karya (Persero) sebagai pengelola Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) mempercepat pekerjaan pemeliharaan Jalan Tol Trans Sumatera (JTSS) ruas Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayuagung. Percepatan pekerjaan pemeliharaan sebagai persiapan menyambut libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023. 

Direktur Operasi III Hutama Karya Koentjoro mengatakan, percepatan pemeliharaan yang dilakukan demi memperlancar arus Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. "Saat ini kami masih melanjutkan pemeliharaan khususnya di Ruas Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung (Terpeka) yang sedang dilakukan pemeliharaan khusus menggunakan sistem pile slab di Jembatan Sodong dan Tedongram," ujarnya, Kamis (17/11/2022).

Progres pemeliharaan yang dilakukan di ruas Terpeka pun terbilang cukup signifikan. Saat ini untuk progres pemeliharaan Jembatan Sodong di KM 252+500 hingga KM 254+200 sudah mencapai 76 persen dan untuk Jembatan Tedongram di KM 248+500 hingga KM 249+600 telah mencapai 56 persen.


Editor : Berli Zulkanedi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Artikel Terkait

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network