Militer Iran bersiap meluncurkan rudal. (Foto: Ist)

TEHERAN, iNews.id - Iran memperingatkan rezim Zionis Israel akan membayar mahal jika berani menyerang Iran. Tanpa merinci, Iran berjanji akan memberikan tanggapan mengejutkan yang membutuhkan biaya tinggi untuk memperbaiknya.

Peringatan dari Teheran ini menanggapi, recana Israel untuk menyerang Iran. Media Israel melaporkan pemerintah Zionis telah menyetujui anggaran sebesar USD1,5 miliar untuk mempersiapkan kemungkinan serangan terhadap fasilitas nuklir Iran. Teheran pun sudah siap menghadapi ancaman itu dengan menggelar latihan militer nasional.

Tel Aviv sudah berulang kali menuduh Teheran secara diam-diam mengembangkan senjata nuklir. Teheran secara vokal membantah tuduhan tersebut.

Kini Iran kembali memperingatkan rezim Zionis terkait rencana menyerang Iran. “Israel akan dibuat membayar harga ekonomi yang besar jika berani menyerang Iran,” ujar Ali Shamkhani, Sekretaris Dewan Keamanan Nasional Tertinggi Iran dalam tweet Minggu (24/10/2021).


Editor : Berli Zulkanedi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network