PALEMBANG, iNews.id - Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumatera Selatan memetakan sejumlah titik rawan kemacetan di jalur mudik Lebaran 2022. Lokasi rawan kemacetan ini membutuhkan antisipasi dari berbagai pihak demi kenyamanan para pengguna jalan.
Kepala BBPJN Sumsel Budiamin mengatakan titik-titik kemacetan tersebut tersebar di Jalan Lintas Timur (Jalintim), Lintas Tengah (Jalinteng), dan lintas penghubung Sumsel serta di dalam Kota Palembang. "Kami sudah petakan seperti di lokasi wisata, pasar tumpah, dan lainnya. Kami minta masyarakat memperhatikan agar bisa melewati jalur alternatif," katanya, Rabu (28/4/2022).
Adapun titik jalan yang berpotensi macet, yakni lima titik di Lintas Timur, mencakup Pasar Bayung Lencir, Pasar Sungai Lilin, Detour pembangunan underpass tol (Km 36+400), Pesantren Ittifaqiyah, Pasar Inderalaya, dan Pasar Tanjung Raja, Ogan Ilir.
Editor : Berli Zulkanedi
Artikel Terkait