LOMBOK, iNews.id – Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengingatkan masyarakat agar tidak mudah percaya dengan bujuk rayu calo penempatan pekerja migran Indonesia (TKI). Kepada masyarakat yang hendak bekerja di luar negeri untuk mengikuti prosedur berlaku.
"Kita harus berjuang keras melawan calo-calo yang mengajak masyarakat bekerja ke luar negeri tanpa prosedur," kata Menaker Ida saat mengunjungi Desa Migran Produktif (Desmigratif) di Desa Gelogor, Kecamatan Kediri, Kabupaten Lombok Barat, hari Jumat (19/2/2021).
Menaker Ida juga mengimbau pemerintah daerah, terutama yang masyarakatnya banyak bekerja ke luar negeri (kantong PMI), untuk lebih aware dengan isu tersebut.
Editor : Berli Zulkanedi
Artikel Terkait