Muncul 4 Irjen Calon Kabareskrim, Anggota DPR Sebut Kriteria Kerja Cepat
JAKARTA, iNews.id – Listyo Sigit Prabowo telah menyandang jenderal polisi bintang empat dan menduduki posisi sebagai Kapolri. Kini masuk membahasan mengenai sosok yang bakal mengisi jabatan yang ditinggalkan Listyo Sigit, yakni Kabareskrim.
Terdapat sejumlah nama calon Kabareskrim yang disebut – sebut. Ada nama Irjen Pol Wahyu Widada, lulusan terbaik Akademi Polisi (Akpol) 1992 yang saat ini menjabat Kapolda Aceh. Berikutnya, Irjen Pol Nico Afinta, lulusan Akpol 1992 yang saat ini menjabat Kapolda Jatim. Kemudian ada nama Irjen Pol Dofiri, lulusan Akpol 1989 yang menjabat sebagai Kapolda Jabar, dan nama Irjen Pol Wahyu Hadiningrat, lulusan Akpol 1992 yang saat ini menjabat Wakabareskrim.
Anggota Komisi III DPR Jazilul Fawaid mengatakan, ada sejumlah kriteria yang harus dimiliki seorang Kabareskrim. Pertama, dia harus sosok yang yang bisa bekerja cepat, terampil, namun memiliki sifat humanis.
Editor: Berli Zulkanedi