get app
inews
Aa Text
Read Next : Atlet Sumsel yang Akan Terbang ke Papua Mulai Disuntik Vaksin Covid-19

Jelang Indonesia vs Thailand, Shin Tae-yong Coret Nurhidayat dari Timnas

Rabu, 02 Juni 2021 - 14:41:00 WIB
Jelang Indonesia vs Thailand, Shin Tae-yong Coret Nurhidayat dari Timnas
Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Shin Tae-yong. (Foto: Ist)

Begitu mendarat di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng pada Selasa (1/6/2021) sore, Nurhidayat langsung menjalani karantina mandiri selama lima hari di salah satu hotel di Jakarta. Ini merupakan bagian dari protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Dipulangkannya Nurhidayat cukup mengejutkan. Sebab, sosok berpostur 173 cm itu sudah mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia sejak 1 Mei 2021 lalu. Dia juga sempat ikut tampil pada laga uji coba melawan Afghanistan (25/5/2021) dan Oman (29/5/2021).

Saat ini skuad Garuda sudah hampir tiga pekan melakukan pemusatan latihan di di Dubai, Uni Emirat Arab. Pasukan Merah Putih nantinya akan melawan Thailand (3/6/2021) di Stadion Al Marktoum.

Selanjutnya, Indoensia bakal bentrok Vietnam, (7/6/2021) di stadion yang sama. Lalu yang terakhir, melawan tuan rumah Uni Emirat Arab, (11/6/2021) di Stadion Zabeel. Semua pertandngan itu dimulai pukul 20.45 waktu setempat.

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut