Jelang Demo Mahasiswa, Kawasan Gedung DPRD Sumsel Dipasang Kawat Berduri
Menurutnya, pengendara kendaraan roda empat dan roda dua dan kendaraan lainnya diminta untuk tidak menuju kawasan Simpang 5 DPRD Provinsi Sumsel. Seperti Jalan POM IX Kampus menuju arah Jalan Angkatan 45, Jalan Angkatan 45 menuju simpang 5 DPRD Provinsi Sumsel.
Lalu dari Jalan Radial menuju Jalan POM IX, Kampus Palembang ke arah Jalan Angkatan 45. Kemudian dari Jalan Kapten A Rivai, Simpang Samsat Baru menuju Jalan POM IX ditutup total.
Pengendara diarahkan dari Jalan Angkatan 45 yang akan menuju ke arah Jalan Radial, Jalan Kapten A Rivai Simpang Samsat Baru melewati Jalan Kapten Arivai memutar balik di depan Kantor Gubernur Sumsel.
Lalu pengendara dari Simpang RK Charitas Hospital yang akan menuju Jalan Kapten A Rivai Simpang Samsat Baru diarahkan melewati Jalan Radial.
Editor: Berli Zulkanedi