Hilang 4 Hari, Anak 11 Tahun Ditemukan Tewas di Sungai Musi
EMPAT LAWANG, iNews.id - Ferdi Ardian (11) bocah laki-laki yang hanyut di aliran Sungai Musi Desa Kunduran, Kecamatan Ulu Musi, Kabupaten Empat Lawang, Sumsel ditemukan tewas. Korban dilaporkan hilang sejak Kamis (19/11/2022).
Kasi Humas Polres Empat Lawang, AKP Hidayat mengatakan, upaya pencarian orang tenggelam oleh tim gabungan dari Polsek Ulu Musi bersama BPBD Empat Lawang dan Pagaralam akhirnya membuahkan hasil.
"Jasad korbaj yang hanyut di Sungai Musi Desa Kunduran sejak empat hari lalu ditemukan di Desa Muara Kalangan," ujar AKP Hidayat, Senin (21/11/2022).
Korban yang tenggelam dan hanyut sudah ditemukan Senin malam (21/11/2022) sekitar pukul 18.10 WIB. Adapun lokasi penemuan sekitar empat kilometer dari lokasi awal.
"Jenazah sudah diambil pihak keluarga dan akan disemayamkan di Curup, Provinsi Bengkulu," katanya.
Diketahui, korban hanyut saat hendak berenang di aliran Sungai Musi bersama teman-temanya, Kamis sore (19/11/2022), sekitar pukul 15.30 WIB.
Saat itu, korban melepaskan baju dan melompat ke sungai. Sialnya, karena korban tidak bisa berenang, tubuh bocah nahas tidak muncul lagi dan terbawa arus sungai yang sedang deras.
Editor: Berli Zulkanedi