Hadapi Pemilu 2024, Perindo Sumsel Minta DPD hingga DPC Bersiap

PALEMBANG, iNews.id - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Sumatera Selatan menginstruksikan para pengurus Partai Perindo di tingkat DPD maupun DPC segera mempersiapkan segala persyaratan menjelang verifikasi Pemilu 2024.
Ketua DPW Perindo Sumsel, Febuar Rahman mengatakan, bahwa Partai Perindo Sumsel saat ini masih berupaya melengkapi berkas untuk melakukan verifikasi dalam menghadapi pemilu 2024 mendatang.
"Saya harap semua pengurus segera merekrut para anggotanya. Dan dihimbau untuk mengisi formulir keanggotaan. Jadi, para anggota diharuskan mengisi formulir, dan jangan asal rekrut," ujar Febuar Rahman di sela pembagian takjil di kawasan Kantor Perindo Sumsel, Senin (18/4/2022).
Dijelaskan Febuar Rahman, Partai Perindo Sumsel akan menggelar konsolidasi untuk memperkuat organisasi dan mematangkan strategi menghadapi Pemilu 2024 mendatang.
"Tujuannya, kami melakukan konsolidasi antara lain untuk penguatan organisasi, strategi dalam rangka menghadapi Pemilu 2024 nanti," ucap Febuar.
Selain itu, dalam rangka memperingati bulan suci Ramadan, DPD Partai Perindo Kota Palembang juga membagikan ratusan takjil bagi masyarakat pengguna jalan di kawasan kantor DPW Partai Perindo Sumsel.
Ketua DPD Partai Partai Perindo Kota Palembang, Candra Wahyudi mengatakan, bahwa momen ini merupakan bentuk kepedulian Partai Perindo terhadap masyarakat. Untuk itu bertepatan di bulan suci Ramadan membagikan ratusan takjil.
"Pada bulan Ramadan ini merupakan waktu yang tepat untuk lebih memberikan rasa perduli terhadap masyarakat dari hal-hal yang kecil sampai dengan hal yang lebih besar," ujar Candra di sela pembagian takjil.
Oleh karena itu, lanjut Candra, dirinya mengimbau agar para pengurus dan anggota DPD Partai Perindo Kota Palembang lebih meningkatkan rasa kepeduliannya terhadap masyarakat.
"Untuk para pengurus dan anggota DPD Partai Perindo Kota Palembang marilah kita senantiasa selalu memberikan rasa perduli kepada masyarakat dari hal yang kecil sampai yang besar bukan hanya di bulan Ramadhan," ucapnya.
Editor: Berli Zulkanedi