Covid-19 Jauh Menurun, Warga Palembang Jangan Kendor Protokol Kesehatan
PALEMBANG, iNews.id - Warga Kota Palembang diminta tidak pernah kendor tetap mematuhi protokol kesehatan meskipun kasus Covid-19 di Kota Pempek sudah melandai. Palembang yang sebelumnya langganan zona merah dan menerapkan PPKM Level 4, kini telah turun menjadi level 2.
Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda mengatakan saat ini kasus Covid-19 di Kota Palembang sudah menunjukkan tren menurun yang ditandai dengan tingkat keterisian tempat tidur di rumah sakit (BOR) yang semakin menurun, begitu juga dengan angka kasus. "Malah, beberapa pekan terakhir, meski masih di (PPKM) Level 3, kondisi Covid-19 sudah berada di zona kuning atau risiko rendah," ujarnya, Senin (27/9/2021).
Palembang, kata dia, juga masuk daftar daerah dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2 berdasarkan instruksi terbaru Kementerian Dalam Negeri Nomor 44 Tahun 2021. “Walau demikian tetap protokol kesehatan dilakukan secara dispilin. Wajib masker, jaga jarak, dan hindari kerumunan,” kata Fitrianti.
Ia mengatakan saat ini pemkot berupaya menggencarkan vaksinasi kepada masyarakat. “Jika vaksinasi terus berlanjut, kami optimistis bisa masuk zona hijau, sehingga aktivitas kembali normal,” katanya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Palembang dr Fauziah mengatakan berdasarkan intruksi Mendagri diketahui Palembang masuk dalam PPKM Level 2 dengan peta zonasi kuning atau risiko rendah.
Editor: Berli Zulkanedi