get app
inews
Aa Text
Read Next : Polda Sumsel Perketat Pengawasan Peredaran Minyak Oplosan dan Ilegal

Asal Usul Nama Palembang, Berasal dari Tanah yang Berair

Sabtu, 28 Januari 2023 - 09:58:00 WIB
Asal Usul Nama Palembang, Berasal dari Tanah yang Berair
Asal usual nama Palembang menarik untuk diketahui. (Foto: iNews.id)

Penjelajah termasuk perompak dari berbagai penjuru termasuk China datang ke tempat ini melalui Sungai Musi dan masuk hingga ke hulu melalui sembilan anak sungai yang disebut Batanghari Sembilan. 

Cerita lainnya mengenai asal usul Palembang dicatat para pelaut China. Konon para pelaut asing seperti China, Arab dan Parsi berdatangan dan mencatat semua peristiwa atau kisah yang mereka dengar serta lihat. 

Di antaranya pelaut Arab dan Parsi mencatat dan mengambarkan Palembang sebagai wilayah yang mirip dengan kota di Tinggris. Menurut mereka Palembang besar, dan apabila memasukinya kokok ayam bersahutan. 

Begitu pun pelaut China Wang Tu-huan pada 1349 - 1350 juga mencatat dan menggambarkan keadaan daerah ini maju dan aman. Masyarakat hidup dengan tenang di rumah rakit di atas sungai - sungai tanpa dipungut pajak oleh penguasa. Menurut catatan pelaut China, mereka yang memiliki kasta lebih tinggi seperti para pemimpin hidup di darat dengan mendirikan rumah bertiang atau rumah panggung.

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut