Banjir menerjang beberapa desa di Kecamatan Tanjung Sakti, Lahat beberapa hari lalu. (Foto: Ist)

PALEMBANG, iNews.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumsel memprakirakan status kebencanaan berpotensi meningkat khususnya banjir sampai beberapa bulan ke depan. Masyarakat diminta benar - benar waspada. 

Sebagaimana diumumkan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), sampai dengan Maret 2022 Sumsel akan diguyur hujan skala 200-300 mm dipicu oleh perubahan suhu permukaan laut yang melewati ambang batas terbesar.

“Saat ini status banjir masih sedang (level 2 dan 3). Melihat prakiraan dari BMKG itu sehingga potensi banjir tetap ada mungkin meningkat. Masyarakat mesti benar-benar waspada,” kata Kepala Bidang Penanganan Kedaruratan BPBD Sumsel, Ansori, Kamis (23/12/2021).


Editor : Berli Zulkanedi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network