Porsonel Satlantas Polrestabes Palembang melakukan olah TKP kecelakan maut. (Foto: Ist)

PALEMBANG, iNews.id - Kecelakaan maut melibatkan motor dan truk Fuso terjadi di kawasan Jalan Kol H Burlian, tepatnya di depan pintu masuk Dinas Kehutanan Sumsel. Akibatnya, pengendara motor bernama Novelis (27) warga Sukajadi Banyuasin tewas di tempat kejadian. 

Kecelakaan maut ini terjadi Selasa (28/12/2021) malam sekitar pukul 22.00 WIB. Diduga korban kurang konsentrasi sehingga menabrak truk yang sedang berhenti di pinggir jalan. 

Kasat Lantas Polrestabes Palembang, Kompol Irwan Andeta mengatakan, dalam insiden kecelakaan maut tersebut melibatkan dua kendaraan, yakni sepeda motor Honda Verza BG 3530 ZR dan truk Fuso roda enam dengan nopol BG 8187 JD yang sedang terparkir di pinggir jalan.


Editor : Berli Zulkanedi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network