PALEMBANG, iNews.id - Terdapat sejumlah tempat wisata di Palembang yang buka saat lebaran 1444 Hijriah. Tempat wisata di Palembang tidak kalah menarik dan bahkan unik dibandingkan dengan objek wisata di tempat lain.
Tempat wisata di Palembang yang buka saat lebaran cukup beragam, mulai dari objek wisata hutan pinus, danau, pulau di tengah sungai hingga wisata religi.
Karena itu, jika sudah sanjo (berkunjung ke rumah keluarga dan kerabat saat lebaran), pemudik bisa menghabiskan waktu bersama keluarga dengan berkunjung ke tempat wisata di Palembang yang buka saat lebaran.
1. Jembatan Ampera
Tempat wisata di Palembang yang pertama tentu ikonnya Palembang yakni Jembatan Ampera di atas Sungai Musi. Ada istilah belum ke Palembang jika belum ke Ampera. Jembatan yang dibangun tahun 60-an ini masih memiliki daya tarik bagi wisatawan.
Setelah foto-foto di atas Jembatan Ampera sambil menikmati aktivitas trasportasi di Sungai Musi, pengunjung disarankan untuk turun dan menikmati pemandangan Jembatan Ampera dari Pelataran Benteng Kuto Besak (BKB).
2. Pulau Kemaro
Jika sudah ke Jembatan Ampera dan Pelataran BKB kurang lengkap jika tidak naik getek atau perahu tradisional di Sungai Musi lalu ke pulau Kemaro. Dengan menumpangi getek, pengunjung akan melihat secara langsung kehidupan masyarakat di pinggiran dan atas Sungai Musi.
Pulau Kemaro adalah sebuah pulau berupa delta di Sungai Musi. Terdapat Pagoda dan pemandangan yang menarik di pulau yang menjadi pusat perayaan Cap Go Meh di Palembang ini.
Editor : Berli Zulkanedi
Tempat wisata di Palemban tempat wisata palembang Punti Kayu pulau kemaro jembatan ampera Danau Jakabaring Alquran Al-Akbar
Artikel Terkait