PALEMBANG, iNews.id- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumatera Selatan berupaya meningkatkan persiapan atlet menghadapi
Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua 2-15 Oktober 2021. Persiapan dilakukan dengan menggelar pemusatan latihan.
"102 atlet dari 24 cabang olahraga yang akan diturunkan di pesta olahraga nasional empat tahunan itu, pada Juli 2021 ini menjalani latihan terpusat di Jakabaring Sport City (JSC)," kata Sekretaris Umum KONI Sumsel, Suparman Roman, Sabtu (3/7/2021).
Menurut dia, dengan latihan yang dilakukan secara terpusat dalam satu kawasan, diharapkan bisa dengan mudah melakukan pengawasan dan evaluasi.
Editor : Berli Zulkanedi
Artikel Terkait