Plh Bupati OKU bersama Kepala BPOM Palembang Martin Suhendri. (Foto: Ist)

BATURAJA, iNews.id - BPOM Palembang, Sumatera Selatan menemukan sejumlah barang pangan yang mengandung pengawet atau boraks di Baturaja OKU. Plh Bupati Edward Chandra mengimbau warga untuk tidak membeli apalagi mengonsumsinya.

Diketahui dalam sidak, Selasa (20/4/2021) ditemukan sejumlah makanan seperti cendol, mie kuning basah dan daging ikan giling diduga kuat positif mengandung zat berbahaya.

"Dari 22 sampel makanan yang dilakukan teskit atau uji sampling secara cepat, empat di antaranya positif mengandung bahan kimia yang berbahaya bagi tubuh manusia," kata Kepala BPOM Palembang, Martin Suhendri di Baturaja, Rabu (21/4/2021).

Seperti mie kuning basah setelah dilakukan uji cepat di lapangan diduga kuat mengandung bahan pengawet karena kondisi makanan tersebut tidak lengket dan mengandung minyak.


Editor : Berli Zulkanedi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network