Anggota Polres Rokan Hulu mengevakuasi lansia yang terjebak banjir di Desa Kota Lama. (Foto: ist)

ROKAN HULU, iNews.id - Banjir melanda pemukiman warga di Desa Kota Lama, Kecamatan Kunto Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, Minggu (28/1/2024).

Banjir terjadi karena Sungai Rokan meluap akibat curah hujan yang tinggi. Dalam kejadian tersebut, petugas mengevakuasi tiga warga lanjut usia yang terjebak dalam banjir.

Kapolsek Rohul, AKBP Budi Setiyono, menjelaskan bahwa ketiga lansia tersebut dievakuasi karena air di dalam rumah mereka mencapai ketinggian satu meter.

"Saat tim Polsek Kunto Darussalam sedang berpatroli di kawasan terdampak banjir, mereka menemukan tiga orang lansia terjebak di rumah masing-masing," kata Budi.

Ketiga lansia yang dievakuasi tersebut adalah Rohman (68) dan Sipon (68), yang merupakan perempuan, serta Rahman (73), seorang laki-laki.

Kondisi banjir di rumah ketiga lansia ini ditandai dengan arus yang deras dan naiknya permukaan air. Petugas menghadapi kesulitan dalam menyelamatkan para korban.

Pertama, petugas mencari tali yang diikatkan pada pohon kelapa sawit sebagai penyangga. Kemudian, mereka melakukan evakuasi dengan membawa korban melewati arus banjir yang deras. "Ketiga korban sudah dievakuasi ke rumah keluarganya," kata Budi.

Berdasarkan data awal, sekitar 30 kepala keluarga terdampak parah akibat banjir tersebut. Ketinggian air sudah mulai surut, namun warga tetap diimbau untuk tetap waspada terhadap banjir susulan. Jika air masuk ke dalam rumah, mereka diimbau untuk segera mengungsi.


Editor : Kastolani Marzuki

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network