PALEMBANG, iNews.id - Mantan kiper tim nasional (Timnas) sepak bola Indonesia, Ferry Rotinsulu begitu akrab bagi warga Sumsel terutama pecinta Sriwijaya FC. Ferry merupakan salah satu legenda yang membawa Sriwijaya FC meraih double winner.
Lama tidak terdengar, Ferry yang tetap menjadi bagian Sriwijaya FC dengan menjadi pelatih kiper ternyata mengikuti pertandingan induk Olahraga Gulat Tangan atau panco di Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) VI Sumatera Selatan (Sumsel) 2022.
Ferry turun melalui jalur perorangan olahraga panco klas berat badan di bawah 95 kilogram yang digelar di Hotel Aryaduta Kota Palembang, Senin (5/7/2022).
"Belum banyak yang tahu selain sepak bola saya juga nge-Gym yang kebetulan di dalamnya ada kelas khusus panco, karena rekan saya banyak yang ikutan jadi saya pun juga," katanya.
Ferry mengaku sudah melakukan persiapan fisik dan kekuatan tangan sejak sebulan terakhir dalam pertandingan panco pertamanya.
Meski demikian, kiper yang berjaya saat membawa Sriwijaya FC juara Divisi Utama Liga Indonesia dan Liga Super Indonesia 2006-2007/2011-2012 itu harus mengakui kekuatan tim lawan.
Editor : Berli Zulkanedi
Artikel Terkait