Cabuli Bocah di Bawah Umur, Nenek Laporkan Tetangga ke Polisi

PALEMBANG, iNews.id - Seorang bocah perempuan di Palembang, Sumatera Selatan menjadi korban pencabulan yang dilakukan tetangga. Akibatnya, korban mengalami trauma yang mendalam.

Tak terima dengan perbuatan pelaku, nenek korban melaporkan kejadian itu ke pihak berwajib. Korban yang berinisial KM (8) warga Jalan Radial, Rumah Susun, Ilir Barat 1 Palembang, meminta perlindungan hukum ke Mapolresta Palembang bersama neneknya.

Sang nenek meminta polisi mengamankan pelaku pencabulan itu yang diduga dilakukan tetangganya sendiri. Menurut informasi, pelaku sudah dua kali mencabuli KM hingga membuat trauma.

Hingga kini, petugas Kepolisian Resort Kota Palembang masih mendalami kasus tersebut dan akan memeriksa pelaku serta sejumlah saksi.

Video Editor: Khoirul Anfal


Editor : Dani M Dahwilani

Follow Berita iNewsSumsel di Google News

Bagikan Artikel: