get app
inews
Aa Text
Read Next : Korupsi Bibit Talas, Kejari Tahan Rekanan Pemkab Empat Lawang

Setiap Daerah Punya Potensi, Herman Deru: Jadikan Ikon

Senin, 01 Februari 2021 - 21:35:00 WIB
Setiap Daerah Punya Potensi, Herman Deru: Jadikan Ikon
Gubernur Sumsel Herman Deru dan Wabup Empat Lawang Joncik Muhammad. (Foto: Ist)

PALEMBANG, iNews.id - Bupati dan wali kota di Sumatra Selatan (Sumsel) diingatkan memprioritaskan mengangkat potensi daerah masing-masing agar menjadi ikon. Gubernur Herman Deru mengatakan, Pemprov Sumsel akan mendukung dengan menyiapkan anggaran.

"Kita sesuaikan dengan apa potensinya di daerah tersebut seperti pertanian dan perkebunan, maka kita maksimalkan hasil produksinya. Melalui pembuatan bendungan atau irigasinya," ujar Herman Deru usai mendengarkan paparan program prioritas Bupati dan Wakil Bupati Empat Lawang, Joncik Muhammad dan Yulius Maulana di ruang rapat gubernur, Senin (1/2/2021).

Herman Deru menginginkan proyek yang akan dijalankan di masing-masing daerah tersebut dapat menjadi trendsetter di luar daerah.

"Seperti di Empat Lawang sangat kemungkinan untuk menanam jagung, karena struktur tanahnya mendukung, maka harus ditingkatkan produksinya. Seperti saya pernah sampaikan harus ada yang ditonjolkan. Sekarang kita harus bicara ikon," katanya.

Selanjutnya Gubernur menekankan, proyek strategis yang telah disusun Kabupaten Empat Lawang seharusnya direncanakan dengan matang karena sangat erat kaitannya dengan pendanaan. Terlebih di 2021 ini pemprov fokus pada penyelesaian proyek-proyek yang mangkrak.

"Untuk tahun ini  akan kita fokuskan pada penyelesian proyek  strategis seperti Jembatan Lawang Agung. Proyek jalan akses antar kelurahan antar desa juga harus tuntas," katanya.

Sementara Bupati Empat Lawang Joncik Muhammad mengatakan pihaknya akan berusaha mensinergikan program kerja sesuai dengan keinginan gubernur. Termasuk terkait dengan mengangkat potensi yang akan menjadi icon daerah.

"Kita akan kerjasama dengan ITB sebagai salah satu upaya mengangkat potensi Empat Lawang sehingga menjadi ikon. Kita juga  tentunya akan melibatkan  tenaga  para sarjana  yang ada di daerah kita," ujar Joncik.

Editor: Berli Zulkanedi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut