get app
inews
Aa Text
Read Next : Wujudkan Zona Hijau, Babel Terus Sosialisasikan Prokes Covid-19

Pangdam Sriwijaya: Jangan Anggap Remeh Covid-19

Kamis, 28 Mei 2020 - 21:40:00 WIB
Pangdam Sriwijaya: Jangan Anggap Remeh Covid-19
Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan

PALEMBANG, iNews.id - Prajurit Kodam II/Sriwijaya diperintahkan untuk tidak meremehkan wabah virus corona atau Covid-19. Perintah ini langsung ditegaskan oleh Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan.

“Berulang kali saya tegaskan, jangan dianggap remeh wabah ini, penyebaran Covid-19 masih berlangsung terutama di Kota Palembang yang semakin meningkat,” kata Irwan, Kamis (28/5/2020).

Irwan menambahkan, seluruh Prajurit dan PNS Kodam II/Sriwijaya untuk selalu tetap menjaga diri dan mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan guna mencegah penyebaran Covid-19.

“Jaga kesehatan dengan berolahraga, istirahat yang cukup, minum vitamin C dan E, banyak makan buah," kata dia.

Selain itu, lanjut Irwan, patuhi selalu protokol kesehatan dengan selalu pakai masker, jaga jarak dan rajin cuci tangan. Hal ini karena paparan corona bisa diantisipasi bila masyarakat disiplin dalam arti mengikuti protokol kesehatan.

Dalam kesempatan tersebut, di hadapan ratusan Prajurit dan PNS, Pangdam II/Sriwijaya juga mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1441 H.

“Atas nama pribadi dan Pangdam II beserta seluruh pejabat Kodam Sriwijaya, saya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1441 H, semoga kita semua kembali bersih setelah melaksanakan Puasa Ramadhan satu bulan penuh,” kata Irwan.

Sementara itu, Kapendam II/Sriwijaya Kolonel Inf Djohan Darmawan mengatakan, meski suasana pandemi Covid-19, jajarannya rutin melaksanakan kegiatan olahraga.

“Sesuai aturan protokol kesehatan tetap dilaksanakan dengan memakai masker dan jaga jarak,” katanya.

Editor: Nur Ichsan Yuniarto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut