PRABUMULIH, iNews.id - Aksi terpuji dilakukan oleh Wakapolres Prabumulih Kompol Agung Aditya. Agung terekam kamera warga sedang menolong korban kecelakaan yang tergelatak di Jalan Sindur, Kecamatan Cambai, Prabumulih, Sumatera Selatan (Sumsel).
Video berdurasi 28 detik itu memperlihatkan seorang perempuan yang mengenakan baju warna hijau tergeletak di tengah jalan. Terlihat korban ditolong oleh dua orang, salah satunya yakni Wakapolres Prabumulih Kompol Agung Aditya. Dia tampak sedikit jongkok sambil membantu dan melihat kondisi korban.
Saat itu, Agung masih mengenakan pakaian dinas harian (PDH) lengkap namun mengenakan sandal. Usai memastikan kondisi korban, Agung tampak berjalan menyeberang dan mengambil tas yang tergelatak di tengah jalan. Selang beberapa lama, tampak warga lainnya berhenti dan turun dari kendaraan untuk membantu korban.
Kompol Agung membenarkan kejadian itu. Menurut dia, kecelakaan itu terjadi beberapa waktu yag lalu. Saat itu dirinya sedang dalam perjalanan pulang mengendarai mobil dinas.
"Dalam perjalanan, korban menabrak biawak kemudian oleng dan terjatuh. Kebetulan kami berada di belakangnya tak ada orang lagi," kata Agung saat ditemui, Senin (17/8/2020).
Agung menambahkan, dirinya kemudian turun dan membantu korban. Dengan mobil dinasnya, korban dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan pertama.
"Kami kemudian membantu korban ke rumah sakit. Alhamdulillah kondisinya sadar hanya sedikit shock, kami hubungi keluarga dan piket laka," kata dia.
Agung melanjutkan, dari hasil pemeriksaan, korban mengalami luka memar di kepala, kaki dan tangan. Agung juga mengingatkan agar seluruh masyarakat agar berhati-hati saat berkendara.
Editor : Nur Ichsan Yuniarto
Artikel Terkait