MUSI RAWAS, iNews.id - Profil Bupati Musi Rawas Ratna Machmud akan dibahas dalam artikel ini. Diketahui, Ratna Machmud merupakan bupati perempuan pertama di Musi Rawas.
Uniknya, bukan hanya bupati, kabupaten ini juga memiliki wakil bupati seorang perempuan. Bupati Ratna Machmud didampingi Wakil Bupati Suwarti untuk memimpin Kabupaten Musi Rawas periode 2021-2026.
Keduanya dilantik pada 26 Februari 2021 di Griya Agung, Palembang, Sumatera Selatan. Mereka berhasil mendapatkan posisi bupati dan wakil bupati usai mendapatkan suara terbanyak dalam Pilkada serentak 2020.
Mereka diusung Partai Golkar, PAN, dan Gerindra, Ratna Machmud-Suwarti memperoleh 51,8 persen suara. Keduanya juga menorehkan sejarah sebagai pasangan bupati dan wakil bupati perempuan pertama yang memimpin wilayah di Sumatera Selatan dan Pulau Sumatera.
Profil Bupati Musi Rawas Ratna Machmud
Ratna Machmud lahir di Lubuklinggau pada 8 Agustus 1964. Lubuklinggau semula merupakan bagian dari Musi Rawas, namun menjadi kota yang berdiri sendiri pada 2001.
Ratna mengenyam pendidikan di kota kelahirannya hingga SMP, sebelum pindah ke Jakarta untuk bersekolah di SMA Labschool pada 1981. Setamat SMA, ia melanjutkan pendidikan S1 di Fakultas Teknik Sipil Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN) dan lulus tahun 1991.
Karier Bupati Musi Rawas Ratna Machmud
Sebelum menjabat sebagai bupati, Ratna berkarier di Departemen Pekerjaan Umum (PU). Ia mengawali pekerjaannya sebagai PNS pada 1993 dengan menjadi Staf Dit Air Bersih Ditjen Cipta Karya Departemen PU. Setelah itu, kariernya terus meningkat hingga menjadi Bagpro Pembinaan Teknis Bangunan Gedung Provinsi Sumsel Ditjen Perumahan dan Permukiman Dept Kimpraswil pada 2003-2004.
Ratna ditunjuk menjadi Kepala Satker Pengembangan Kawasan Permukiman Sumsel Ditjen Cipta Karya Dept PU pada 2007.
Selanjutnya, dia diangkat sebagai Kepala Bidang Air Minum dan Penyehatan Lingkungan Dinas PU Cipta Karya Provinsi Sumsel pada 2009. Terakhir, ia didapuk sebagai Direktur PDAM Tirta Bukit Sulap Kota Lubuklinggau periode 2016-2020.
Berasal dari daerah yang dipimpinnya, Ratna bertekad memajukan Kabupaten Musi Rawas. Selain meningkatkan kesejahteraan rakyat, pembangunan infrastruktur juga menjadi fokus Ratna, dengan menyerap aspirasi dari masyarakat.
Atas komitmennya dalam melakukan pembangunan infrastruktur, terutama jalan, di Kabupaten Musi Rawas, Ratna Machmud menerima Penghargaan Apresiasi Tokoh Indonesia Kategori Percepatan Infrastruktur. Penghargaan dari sebuah grup media di Tanah Air itu diserahkan oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pada Agustus lalu.
Itulah profil Bupati Musi Rawas Ratna Machmud yang merupakan bupati perempuan pertama di wilayahnya. Semoga informasinya bermanfaat.
Editor : Nani Suherni
Artikel Terkait