OKU, iNews.id - Anggota polisi yang bertugas di Mapolres Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Sumatera Selatan (Sumsel) Bripda M Syahril Maulana Harahap (23) gugur ditembak. Kejadian tersebut saat Bripka M Syahril akan menangkap seorang buronan di wilayah Ogan Komering Ilir (OKI).
Kapolres OKI AKBP Dili Yanto mengatakan, peristiwa tersebut terjadi di wilayah Kelurahan Kedaton, Kayu Agung, OKI pukul 09.00 WIB. Korban merupakan personel Unit Opsnal Sat Reskrim Polres OKU Timur.
"Korban gugur saat menjalankan tugas setelah mengalami luka tembak di bagian dada," ujar Dili di OKI, Jumat (25/3/2022).
Menurutnya, Satreskrim Polres OKI sedang menyelidiki dengan mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi. Selain itu, kata dia petugas juga telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) guna mengetahui kronologi kejadian tersebut.
"Jenazah korban sudah dievakuasi ke RS Bhayangkara Palembang guna proses visum," katanya.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait