Ilustrasi begal sadis di Empat Lawang menyasar pasutri petani kopi (Foto: SINDOnews)

EMPAT LAWANG, iNews.idBegal sadis beraksi di wilayah Kabupaten Empat Lawang, Sumatra Selatan. Pelaku berjumlah lima orang dengan membawa senjata tajam membegal pasangan suami istri (pasutri) berinisial MY (55) dan istrinya DE (44) asal Desa Rantau Dodor, Kecamatan Pendopo Barat.  

Selain membacok korban, para pelaku juga mengambil sejumlah barang berharga seperti motor dan uang tunai. Tak hanya itu, salah satu pelaku memerkosa istri korban yang tak berdaya setelah tangannya diikat.

Kapolsek Ulu Musi, AKP M Yusup Lubis mengatakan, peristiwa itu terjadi saat pasutri petani kopi tersebut sedang berteduh di gubuknya kawasan Talang (perkebunan) Padang Ris, Desa Tangga Rasa, Kecamatan Sikap Dalam, Sabtu (3/7/2021) lalu.

Berdasarkan keterangan dari laporan korban, pelaku berjumlah lima orang. 

"Peristiwa itu bermula saat pasutri itu berada di dalam dangau (pondok), tiba-tiba lima pelaku datang dan langsung memborgol tangan, mengikat kaki dan menutup kepala M, tidak hanya sampai di situ para pelaku juga memukul dan membacok M," kata AKP M Yusuf Lubis saat dikonfirmasi, Jumat (9/7/2021).

Dijelaskan Yusuf, setelah pelaku menyekap M, kemudian para pelaku langsung membawa M ke bagian bawah pondok. Dan saat berada di bawah pondok, M kembali kena bacok pada bagian tangan karena berusaha untuk membuka sarung yang menutupi muka dari salah satu pelaku.

"Di saat bersamaan salah satu dari lima pelaku merudapaksa DE (istri M) di belakang dangau (pondok) korban," katanya.

Tiga pelaku lainnya juga mengambil kopi yang ada di pondok sekitar 200 kilogram, 1 unit sepeda motor honda supra fit, uang tunai Rp700.000, dan 1 unit handphone (hp) merek Nokia.

"Setelah melakulan aksinya, lima pelaku langsung kabur meninggalkan korban di lokasi," katanya.

Sedangkan M dan DE ditemukan warga di lokasi dalam keadaan terborgol beserta istrinya. Mereka kemudian dibawa ke Polsek Pendopo untuk mendapatkan pertolongan pertama. Baru selanjutnya dibawa ke Polsek Ulu Musi. 


Editor : Kastolani Marzuki

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network