Jesse Q Susanto (Foto: BBC)

JAKARTA, iNews.id - Kabar membanggakan datang dari Jesse Q Sutanto. Novel debutnya, Dial A for Aunties akan diadaptasi menjadi film Hollywood yang tayang di Netflix.  

Melansir laman BBC, Kamis (12/11/2020) novel karya Jesse yng akan dirilis penerbit asal Inggris pada April tahun depan, digambarkan ibarat 'Crazy Rich Asians bertemu Weekend at Bernies'. Kisahnya tentang seorang fotografer pernikahan yang tak sengaja membunuh laki-laki yang ditemuinya saat kencan buta. Ia kemudian berusaha untuk menyembunyikan jenazah sang laki-laki dalam sebuah pernikahan orang Indonesia.

"Semua orang perlu hiburan karena lockdown. Plot yang berlebihan serta kekonyolan jenazah di acara pernikahan besar adalah eskapisme luar biasa," tutur Jesse.

Dia kemudian menambahkan, "Pernikahan orang Indonesia keturunan Tionghoa menakjubkan dan mereka bisa mengundang tamu rata-rata hingga 2.000 orang. Tokoh utama dalam novel saya harus menyembunyikan jenazah dengan bantuan ibu dan tantenya."


Editor : Berli Zulkanedi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network