Ketua DPD Partai Perindo Jambi optimistis bisa lolos verifikasi faktual Pemilu 2024. (Foto: MPI/Azhari Sultan)

JAMBI, iNews.id - DPD Partai Perindo Kota Jambi optimistis bisa lolos verifikasi faktual. Keyakinan itu diungkapkan Ketua DPD Perindo Nurdin di sela-sela memeringati HUT ke-8 Partai Perindo Provinsi Jambi, Minggu (9/10/2022)

"Yakin sekali bisa lolos, karena untuk Perindo Kota khususnya, kita secara administrasi sudah dinyatakan lulus," ungkapnya.

Menurut Nurdin, DPD Perindo Jambi tinggal selangkah lagi lolos untuk menjadi partai pengikut kontestasi Pemilu 2024 mendatang. 

"Tinggal satu langkah lagi, nantinya akan diadakan secara faktual akan dicek satu per satu, memastikan apakah itu memang anggota Perindo Kota yang memiliki KTP dan KTA," ungkap Nurdin.

Saat ini, kata dia, DPD Perindo Jambi sedang menyeleksi bacaleg yang potensial bisa bergabung. 

"Bacaleg yang punya potensi kita ajak bergabung ke Perindo agar bisa mendongkrak suara Perindo khususnya di Kota Jambi," katanya.

Nurdin berharap target satu dapil satu kursi tercapai. "Harapannya kita bisa memenuhi target yang telah ditargetkan kepada DPD Kota Jambi, untuk satu dapil minimal satu kursi," ucap Nurdin.

DPD Perindo juga terus berkoordinasi dengan seluruh pengurus dan kader untuk selalu berbuat terbaik bagi masyarakat.

"Tunjukkan bahwa Partai Perindo itu memang berpihak kepada rakyat," ucap Nurdin.


Editor : Kastolani Marzuki

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network