Korban Dika dan kertas yang diberikan oleh penipu saat transaksi jual beli motor. (Foto: iNews/Firdaus)

PALEMBANG, iNews.id – Seorang laki-laki di Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel) menjadi korban penipuan dengan modus test drive. Sepeda motor miliknya yang hendak dijual Rp10 juta dibawa lari calon pembeli. Uang yang diberikan pelaku ternyata hanya tumpukan kertas yang dimasukkan ke dalam amplop.

Nasib apes ini dialami laki-laki bernama Dika. Aksi penipuan dan penggelapan yang terekam kamera CCTV ini terjadi di parkiran toko Jalan Talang Keramat, Kecamatan Talang Kelapa, Banyuasin.

Dari rekaman, diduga pelaku mengetahui jika aksinya terekam CCTV. Maka dari itu, dia mengarahkan korban agar bertransaksi sepeda motor di belakang kendaraan yang terparkir. Tujuannya agar tidak terekam kamera pengawas.

Pelaku kemudian meminjam kendaraan korban dengan alasan ingin mencoba sebelum membeli. Dari rekaman juga terlihat pelaku yang mengendarai motor korban jenis matik dipanggil oleh seseorang.

Diduga, orang tersebut mengenal pelaku. Tak lama berselang, pelaku langsung tancap gas kabur membawa motor korban.

Korban mengaku kejadian ini berawal saat dirinya ingin menjual sepeda motor dan memasang iklan di media sosial. Calon pembeli menghubungi korban dan mengajak untuk bertemu.

Pertemuan terjadi di lokasi kejadian yang telah disepakati. Hasil pertemuan, sepeda motor laku seharga Rp10 juta.

Calon pembeli menyerahkan dua amplop yang berisi uang dan mengatakan jumlahnya Rp10 juta. Calon pembeli sempat mengatakan agar amplop tersebut jangan dibuka di lokasi karena dianggap rawan kejahatan.

“Pelaku langsung membawa kabur motor dengan alasan tes drive. Saat amplop uang dibuka, ternyata isinya tumpukan kertas yang dipotong,” katanya, Kamis (3/12/2020).

Beruntung, saat kejadian korban belum sempat memberikan surat surat kendaraan berupa STNK dan BPKB miliknya. Atas kejadian ini, korban kehilangan sepeda motor matik bernopol BG 5602 JAM miliknya.

Atas laporan korban, kasus tersebut kini ditangani kepolisian sektor wilayah Talang Kelapa, Banyuasin Sumatera Selatan.


Editor : Umaya Khusniah

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network